fbpx

Resep Babi Kecap Pedas Lezat dan Empuk

Begitu banyak menu olahan daging babi yang bisa kita nikmati ada Sate Babi, Bakso Babi, Babi Rica, Babi Kecap, belum lagi menu cemilan dari daging babi seperti Bakpao, Dimsum dan Siomay dan masih banyak lagi.

Kalo Babi Kecap kalian pasti sudah kenal dan pernah makan, sekarang mau buat versi pedasnya nih, yuk siapin bahan-bahannya.

Bahan Utama Babi Kecap Lezat & Empuk

1 Kg daging babi samcam (berlemak), potong kotak sesuai selera

Bahan Bumbu Halus Babi Kecap Lezat & Empuk

  • 15 Buah cabe rawit (jumlah bisa sesuai selera)
  • 8 Siung bawang putih
  • 3 Cm jahe

Bahan Bumbu Pelengkap Babi Kecap Lezat & Empuk

  • 8 Sdm kecap manis
  • 3-4 Butir bunga lawing (pekak)
  • 2 Sdm saus tiram
  • 2 Sdm kecap ikan
  • 2 Lembar daun bawang iris serong memanjang
  • Garam, lada dan kaldu jamur secukupnya

Cara Membuat Babi Kecap Lezat & Empuk

  1. Blender semua bahan Bumbu Halus.
  2. Siapkan penggorengan dan panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan kaldu jamur, saus tiram dan bunga lawing, aduk hingga makin harum. Kemudian masukkan dagingnya, aduk dan biarkan sampai berubah warna, kemudian beri air sampai menutupi daging.
  3. Diamkan sampai airnya sedikit berkurang dan daging benar-benar empuk, jika sudah beri kecap manis dan kecap ikan, garam, lada.
  4. Diamkan sampai air sedikit berkurang (jumlah air yang tersisa sesuai selera). Koreksi rasanya sebelum api dimatikan.
  5. Siap disajikan dengan nasi hangat

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *