fbpx

Resep Babi Lapis Khas Manado Oleh Nona Diana

Masakan Manado disukai oleh hampir semua kalangan, seperti Ayam Woku, Babi Rica Kemangi, Sop Sapi Brenebon, dan masih banyak lagi. Harum rempah yang menggugah selera serta cita rasa pedas yang membuat masakan Manado berciri khas.

Ada juga Masakan Manado yang diadopsi dari Masakan Kolonial Belanda, seperti masakan Sup Brenebon Babi, Kudapan seperti Klappertaart, ada satu masakan yang juga peninggalan Kolonial yaitu Babi Lapis Khas Manado. Masakan ini termasuk makanan jaman dulu alias jadul. Untuk saat ini Babi Lapis hanya ada di Pesta-pesta untuk masyarakat yang ada di daerah pegunungan.

Mari kita coba masak Babi Lapis dengan bahan-bahan yang sederhana dan mudah didapatkan disekitar kita:

https://bit.ly/3AToWBX

Bahan Utama Babi Lapis Khas Manado:

  • 1 Kg Daging Babi (yang ada sedikit lemaknya)
    (Pipihkan dulu dengan cara di pukul-pukul)
  • 2 butir Telur ayam (kocok lepas)

Bahan Bumbu Marinasi Babi Lapis Khas Manado:

  • 5 sdm Cuka (Cuka apel juga boleh)
  • Garam, Lada rasa secukupnya

Bahan Bumbu Halus Babi Lapis Khas Manado:

  • 6 siung bawang merah
  • 2 siung Bawang Putih
  • Garam, Lada dan Penyedap rasa secukupnya

Bumbu Pelengkap Babi Lapis Khas Manado:

  • 7 butir Cengkeh
  • 2-3 sdm Margarin
  • 1 buah Pala (diparut)
  • 200-500 ml Air matang

Cara Membuat Babi Lapis Khas Manado:

  1. Cuci Bersih daging babi, potong sesuai selera (sedang jangan terlalu besar dan kecil). Marinasi daging dengan cara campur daging dengan cuka, garam dan merica. Diamkan selama kurang lebih 1 jam agar meresap bumbunya (lebih bagus lagi didiamkan semalaman).
  2. Siapkan Bumbu Halus, sisihkan.
  3. Siapkan Wajan dan panaskan margarin, masukkan daging babi dan tumis hingga berubah warna, gunakan api kecil.
  4. Masukkan Bumbu Halus dan Bumbu Pelengkap, aduk hingga aroma rempahnya keluar, masukkan air, aduk hingga merata, kemudian tutup panci sampai air menyusut.
  5. Kocok lepas telur ayam, kemudian masukkan ke dalam wajan, aduk rata bersama daging yang sudah di beri bumbu 
  6. Koreksi rasa. Aduk hingga matang.
  7. Babi Lapis siap disajikan.